Kode Referral Kredivo 2024, Bonus Hingga 250rb Points untuk Pengguna Baru!. Klik Disini

Cara Mengatur Jam Buka dan Tutup Restoran Gofood Lewat Gobiz Terbaru

Berikut beberapa Cara Membuat Jam Operasional Restoran Gofood Di Aplikasi Gojek Terbaik. disini admin akan sampaikan dengan detail beberapa caranya

Ruangojol.com - Jam operasional merupakan waktu beroperasinya suatu tempat ataupun suatu usaha yang dimiliki. Untuk para mitra GoFood sendiri memiliki jam operasional buka dan tutupnya restoran yang dimiliki. Dengan adanya jam operasional ini maka akan tertera status buka ataupun tutupnya restoran di aplikasi gojek.

Adanya fitur buka tutup restoran ini penting untuk digunakan karena mitra GoFood dapat memilih waktu untuk menutup restoran apabila menu telah habis. Dengan begitu fitur buka tutup restoran ini tidak berbenturan dengan jam operasional yang telah ditetapkan sebelumnya. 

Mengapa demikian karena jam operasional adalah waktu  buka dan tutup restoran yang telah ditentukan sebelumnya. Sedangkan waktu buka tutup sendiri dapat diatur sesuai dengan keadaan masing-masing restoran. Didalam artikel ini sendiri akan dituliskan beberapa cara mengatur jam operasional dan buka tutup restoran di GoFood.

Cara Mengatur jam operasional Gofood

Apa Itu Gofood?

GoFood merupakan suatu layanan pesan antar makanan yang tersedia di aplikasi gojek itu sendiri. Didalam layanan GoFood tersedia beberapa mitra yang menjual berbagai macam makanan dan juga minuman. Dengan adanya layanan pesan natar makanan secara online ini membantu setiap orang memesan dan mendapatkan makanan secara praktis.

Mengatur Jam Operasional Restoran Di GoFood

Sebelumnya perlu diketahui bahwa aplikasi yang digunakan para mitra GoFood untuk mengatur jam operasional adalah aplikasi GoBiz. Untuk mengetahui cara mengatur jam operasional tersebut akan dituliskan dibawah ini:

  • Masuk Aplikasi Gobiz

Bagi para mitra GoFood yang hendak mengatur ataupun mengatur ulang jam operasional dari masing-masing restorannya hal pertama yang harus dilakukan adalah mengakses aplikasi GoBiz terlebih dahulu.

  • Masuk Outlet Saya

Setelah itu pililah menu outlet saya,  menu ini terdapat pada menu lainnya yang ada pada sisi kanan bawah menu utama.

  • Klik Menu Jam Operasional

Setelah meng klik menu outlet saya maka akan tersedia data status restoran para mitra GoFood. Setelah itu klik menu jam operasional yang ada di bagian bawah menu outlet saya.

  • Atur Jam Operasional

Setelah masuk dalam menu jam operasional maka langkah selanjutnya adalah mengatur ataupun mengatur ulang jam operasional sesuai dengan yang diinginkan para mitra GoFood. Didalam menu ini juga tersedia 3 opsi yang dapat dipilih oleh para mitra, yaitu opsi buka 24 jam, tutup dan atur jam untuk jam buka dan jam tutup restoran.

  • Konfirmasi Jam Operasional

Setelah  waktu disesuaikan dengan keinginan masing-masing maka kemudian tekan ikon ya, dan jam operasional yang barupun akan terkonfirmasi dan langsung berubah.

Cara Membuka Restoran Di Gofood

Untuk membuka restoran para mitra GoFood ini dapat dilakukan dengan cara berikut ini :

  • Buka aplikasi GoBiz.
  • Masuk kedalam menu outlet saya.
  • Buka restoran dengan menggeser kekanan tombol restoran buka yang ada didalam menu outlet saya.

Cara Menutup Restoran Di Gofood

Cara menutup restoran didalam aplikasi GoBiz para mitra GoFood adalah sebagai berikut ini :

  • Akses aplikasi GoBiz
  • Klik menu outlet saya
  • Pada menu restoran buka, geserlah kekiri tombol tersebut untuk menutup restoran
  • Setelah itu klik ya, tutup pada menu yang muncul saat hendak menutup restoran para mitra GoFood. Setelah itu akan tertera informasi bahwa restoran tutup dan tidak bisa menerima orderan secara online.

Kesimpulan 

Para mitra GoFood pastinya pernah mengalami waktu buka tutup restoran yang tidak sesuai dengan jam operasional yang telah ditetapkan sebelumnya. Penyebab hal tersebut sendiri dapat diakibatkan oleh beberapa hal seperti produk sudah terjual habis dan lain sebagainya.

Oleh sebab itu adanya fitur jam buka dan tutup restoran sangat membantu para mitra untuk dapat membuka dan menutup restoran. Baik jam buka tutup tersebut sesuai ataupun tidak sesuai dengan jam operasional yang ada. Demikian pembahasan artikel ini tentang cara mengatur jam operasional dan jam buka tutup restoran di GoFood.

Blogger pemula, belajar menulis dan berbagi informasi bermanfaat.