Kode Referral Kredivo 2024, Bonus Hingga 250rb Points untuk Pengguna Baru!. Klik Disini

Bingung Mau Beli Helm Jenis Apa? Yuk Kenali Jenis-jenis Helm Motor

Bingung Mau Beli Helm Jenis Apa? Yuk Kenali Jenis-jenis Helm Motor
Ruangojol.com - Berkendara dengan sepeda motor di jalan raya sudah pasti Anda wajib menggunakan helm. Namun, helm memiliki beberapa jenis yang perlu Anda ketahui.

Helm sendiri berfungsi untuk melindungi organ tubuh yang sangat vital yaitu kepala apabila terjadi kecelakaan. Helm yang digunakan juga disarankan telah mimiliki Standar Nasional Indonesia (SNI).

Sebagai pengendara, memilih helm yang sesuai memang perlu dilakukan. Untuk itu, kami akan membagikan informasi mengenai jenis-jenis helm dan fungsinya. 

Bingung Mau Beli Helm Jenis Apa? Yuk Kenali Jenis-jenis Helm Motor

Dengan mengetahui jenis-jenis helm, Anda dapat memilih jenis helm apa yang sesuai untuk Anda nyaman gunakan. Berikut penjelasannya.

Jenis-jenis Helm Sepeda Motor

Di Indonesia sendiri ada tiga jenis helm yang bisa Anda temukan. Ketiga jenis helm ini memiliki fungsi yang berbeda sehingga Anda perlu mengetahuinya. 

1. Helm Full Face

Helm jenis ini merupakan salah satu helm yang paling aman bila Anda menggunakannya. 

Helm full face senidiri melindunga seluruh bagian kepala mulai dari otak belakang, rahang, dan bagian wajah kita apabila terjadi kecelakaan.

Biasanya, helm full face dipakai oleh para pembalap motor dan juga pengendara yang hobi melakukan perjalanan touring dengan jarak tempuh yang jauh.

BACA JUGA

2. Helm Open Face atau Half Face

Jenis helm yang kedua adalah helm open face. Helm ini termasuk aman karena dapat melindungi otak bagian belakang dan rahang.

Helm open face atau half face biasanya digunakan oleh kebanyak pengendara pada umumnya. Biasanya, helm ini digunakan untuk mobilitas jarak dekat.

Tidak disarankan untuk Anda bila ingin berpergian jauh menggunakan helm ini, apalagi bila Anda menggunakan motor yang memiliki kapasitas cc yang besar.

3. Helm Offroad

Helm terakhir adalah jenis helm offroad. Helm ini memiliki fungsi yang sama dengan helm full face, namun helm ini digunakan ketika akan masuk ke jalur offroad.

Penggunaan helm ini juga biasanya digunakan saat mengendarai motor trail untuk balapan motocross atau kegiatan lainnya seperti adventure ke gunung.

Lalu perbedaan helm offroad dengan helm full face adalah helm ini memberikan proteksi lebih seperti untuk melindungi dagu.

Selain itu, helm ini juga memiliki topi yang berfungsi untuk menahan cipratan tanah dari ban belakang motor pengendara offroad lainnya.


Itu dia beberapa jenis-jenis helm yang perlu Anda ketahui. Pilihlah jenis helm yang sesuai dengan kebutuhan Anda saat berkendara.